Rabu, 31 Desember 2014

SUDAHKAH MENCIUM ANANDA HARI INI ?



“Perbanyaklah kamu mencium anak cucumu karena imbalan dari setiap ciuman adalah surga.” (HR. Bukhari)
Rahasia dan Manfaat Kecupan bagi Anak.
Dikisahkan bahwa Abu Hurairah berjalan keluar bersama Rasulullah Muhammad SAW. Selama perjalanan, Rasulullah Muhammad SAW tidak berbicara dengan Abu Hurairah, begitupun sebaliknya. Ketika sampai di pasar Bani Qainuqa, Rasulullah duduk di pekarangan rumah Fatimah lalu berkata, “Apakah terdapat anak-anak di sana?” Tidak lama kemudian, datanglah seorang anak kecil menghampiri Rasulullah. Rasul pun memeluk dan menciumnya sambil berdo'a, “Ya Allah, sayangilah dia dan sayangi pula orang yang menyayanginya.” (HR. Bukhari).
Pada kisah yang lain, suatu hari datang seorang kepala suku mendatangi Nabi dan melihat beliau sedang mencium cucunya. Kepala suku mengatakan kepada Nabi Muhammad SAW, “Saya mempunyai sepuluh anak, seorang di antara mereka tidak pernah saya cium.” Kemudian Rasulullah SAW menjawab, “Kalau Allah tidak memberikanmu perasaan kasih sayang, apa yang dapat diperbuat-Nya untuk kamu? Barangsiapa yang tidak mempunyai kasih sayang pada orang lain, dia tidak akan mendapatkan kasih sayang dari Allah SWT.” (HR. Bukhari).
Cinta seringkali diekspresikan melalui ciuman dan Rasulullah Muhammad SAW adalah sosok yang paling sering memberikan ciuman dan belaian kepada anak-anak. Alangkah indahnya jika sebuah rumah dihiasi oleh cinta dan kasih sayang. Cinta yang tumbuh dari seorang anak kepada orangtuanya dan kasih sayang yang lahir dari orangtua kepada anaknya. Ya, rumah merupakan tempat untuk menemukan arti cinta yang sesungguhnya.
Dari peristiwa tersebut dapat diambil kesimpulan bahwa sebenarnya wujud kasih sayang seorang ayah kepada anaknya tidak hanya dalam pemenuhan kebutuhan materi saja, tetapi juga dalam bentuk sentuhan-sentuhan halus kepada anaknya. Sentuhan kasih sayang dan ciuman juga bisa mengantarkannya menjadi ahli surga.
Percaya atau tidak, ada sebuah penelitian yang dilakukan oleh ahli yang kompeten di bidangnya, bahwa seorang anak yang diberangkatkan sekolah oleh sang Ibu dengan kecupan sayang ternyata memberi dampak yang luar biasa dalam prestasi sekolahnya. Bahkan kecupan tersebut mampu meredam amarah sang anak sehingga tidak berkelahi di sekolah. Hal ini berbeda dengan mereka yang diberangkatkan oleh baby-sitter. Jadi tidak ada lagi alasan untuk ragu memberikan ciuman pada anak di pagi hari. Ya, sebelum mereka melakukan aktifitas pagi, ciumlah mereka sebagai salah satu cara menunjukkan rasa cinta dan kasih sayang kepada mereka
disadur dari majalah Percikan Iman